SINOPSIS FILM SHUTTER ISLAND (2010)

⌈014⌋ REVIEW FILM SHUTTER ISLAND (2010)

HIDUP SEBAGAI SEORANG MONSTER ATAU MATI SEBAGAI ORANG BAIK

Leonardo DiCaprio in Shutter Island (2010)
Sumber

Shutter Island merupakan salah satu film thriller Amerika tahun 2010 yang merupakan adaptasi dari novel dengan judul yang sama karangan Dennis Lehane yang diterbitkan tahun 2003. Selain Shutter Island, Lehane juga pernah menulis Mystic River dan Gone Baby, Gone.  Film ini di sutradarai oleh Martin Scorsese yang juga pernah beberapa kali berkolaborasidengan DiCaprio.

Judul Film: Shutter Island ¶ Sutradara: Martin Scorsese   ¶ Penulis (Buku): Dennis Lehane ¶ Penulis (Screenplay): Laeta Kalogridis ¶ Perusahaan:  Paramount PicturesPhoenix PicturesSikelia Productions ¶ Genre: Mystery, Thriller ¶ Rating: R ¶ Tanggal Rilis: 19 Febuary 2010 (USA)  Runtime: 138 Menit ¶ Skor IMDb: 8.1/10 (937196 Rate)

THE SHUTTER ISLAND

 

Leonardo DiCaprio, Ben Kingsley, and Mark Ruffalo in Shutter Island (2010)
Sumber

 

Shutter Island berseting pada tahun 1954  di mana terdapat dua orang U.S Marshal yang bernama Edward “Teddy” Daniels (Leonardo DiCaprio) dan rekan barunya yang berasal dari Seattle, Chuck Aule (Mark Ruffalo). Mereka ditugaskan untuk mencari seorang pasien rumah sakit jiwa yang hilang bernama Rachel Solando. Ia merupakan pasien dari Rumah Sakit Ashecliffe yaitu Rumah Sakit Jiwa yang berada di Pulau Shutter (Shutter Island) yang terletak di Boston Harbor.

Pada bagian awal, cerita akan fokus untuk mencari jawaban bagaimana Rachel Solando (Emily Mortimer) dapat melarikan diri jika pengamanan di sekitar Rumah Sakit Ashecliffe begitu ketat bahkan tidak ada celah untuk melarikan diri karena rumah sakit tersebut dikelilingi oleh tebing-tebing tinggi serta laut dan semak/tumbuhan beracun, hanya satu cara pergi keluar dari pulau tersebut yaitu melalui Ferri (kapal Ferri).

[Baca Juga: SINOPSIS FILM THE OUTOPSY JANE DOE (2016)]

WHERE IS RACHEL SOLANDO AND ANDREW LEDDIS ?

Leonardo DiCaprio and Mark Ruffalo in Shutter Island (2010)
Sumber

Tetapi begitu Rachel Solando telah ditemukan tanpa membawa hal yang berarti, muncul hal baru yaitu Daniels yang ingin menemui Andrew Laddies seseorang yang ia yakini telah membunuh istrinya. Laddies yang saat itu menjadi juga merupakan pasien Rumah Sakit Ashecliffe yang ditempatkan di Bangsal C, bangsal dimana tempat khusus bagi pasien-pasien yang berbahaya.

Ketika mereka berhasil masuk ke Bangsal C, Daniels tidak bertemu dengan Laddies, melainkan bertemu dengan George Noyce (Jackie Earle Haley) dan saat itu Noyce mengatakan bahwa “Semua sudah kau atur. Semua rencanamu itu. Ini adalah permainan. Dan semua untukmu”. Belum selesai masalah Andrew Laddies yang tidak diketahui keberadaannya, muncul tanda tanya baru yaitu teori bahwa Rumah Sakit Ashecliffe telah melakukan eksperimen otak kepada pasien-pasiennya.

[Baca Juga: SINOPSIS NOVEL EXTREME EXPOSURE (PUBLISITAS SENSASIONAL) BY PAMELA CLARE (2015)]

THE THEORY

Teori tersebut diperkuat dengan bertemunya dengan Rachel Solando yang asli (Patricia Clarkson), ia sedang bersembunyi di sebuah gua yang berada di pinggiran tebing-tebing yang mengelilingi pulau. Pada akhirnya Daniels memiliki banyak spekulasi terkait rumah sakit ini dan masa lalunya.

“Yang mana yang lebih buruk ? hidup sebagai seorang monster atau mati sebagai orang baik?” –Teddy

[Baca Juga: SINOPSIS FILM THE IMITATION GAME (2014)]

REVIEW

Jill Larson in Shutter Island (2010)
Sumber

Shutter Island diperuntukan untuk para penonton yang menyukai film jenis twist ending atau thiller atau psikologi dan juga film ini beralur lambat serta membingungkan apalagi jika Anda tidak fokus untuk menontonnya.

Anda akan dibawa-bawa kebeberapa misteri yang ditawarkan hingga akhirnya penonton akan menontonnya untuk kedua kalinya untuk melihat kejanggalan yang sudah disebutkan ketika akhir film. Meskipun banyak misteri semua masuk akal. Mulai dari darah yang keluar dari tubuh istri Teddy hingga para penjaga yang melihat mereka dengan aneh ketika pertama kali masuk ke rumah sakit.

Namun, semua terasa berbeda beberapa hal yang jangal yang sebelumnya tidak terlihat mulai terlihat dan akan mengerti jalan ceritanya.

Banyak orang yang tidak menyukai ending dari film ini, tetapi bagi saya, saya menyukainya. Meskipun masih banyak pertanyaan yang mengantung seperti mengapa mereka membebaskannya, meledakan mobil dan menghajar para penjaga, dari segi psikologi dll.

Tetapi secara keseluruhan misteri dalam film ini tetap menjadi alasan utama menjadikan film ini menjadi film yang menarik dari DiCaprio dan Martin Scorsese meskipun gagal mendapatkan nominasi di ajang penghargaan Oscar.

SKOR MINTZREADER 4/5

4

XOXO,

MINTZREADER

 

 

 

 

 

Published by

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.