REVIEW FILM 0.0 Mhz (2019)

TIDAK SEINDAH SINOPSISNYA

0.0MHz, Penjelajahan Klub Supranatural ke Rumah Hantu - Dailysia

⊗⊗ JUDUL FILM: 0.0 Mhz DIRECTORS: Sun-Dong Yoo PENULIS: Jak Jang (komik), Sun-Dong Yoo PEMAIN: Yoon-young Choi, Shin Joo-Hwan, Eun-ji Jung, Won-Chang Jung, Nan-Hee Kim, Sung-yeol Lee, Jung-Hee Nam, Myung-shin Park TANGGAL TAYANG: 29 Mei 2019 (Korea), 17 Juli 2019 (Indonesia) GENRE: Horor RATING: 17+ ASAL NEGARA: Korea Selatan BAHASA: Korea RUNTIME: 101 Menit SKOR IMDb: 4.8/10 Stars (405 Ratings)

KLUB 0.0 Mhz

0.0 MHz - South Korea, 2019 - overview and reviews - MOVIES and MANIA

0.0 Mhz adalah nama klub peminat misteri supranatural, yang kerap mengungkap fenomena psikologis yang janggal, semisal penampakan hantu.

Suatu hari, lima anggota klub tersebut yang terdiri dari Yoon Jung (Yoon-young Choi), Han Seok (Shin Joo-Hwan), Soo Hee (Eun-ji Jung), Tae Soo (Won-Chang Jung) dan Sang Yop (Sung-yeol Lee). Mereka mendatangi sebuah rumah terbengkalai yang popular dijadikan tempat uji nyali.

Mereka mencoba mengundang roh halus menggunakan gelombang otak dengan harapan dapat mendengar sebuah kalimat diucapkan langsung oleh roh tersebut.

0.0 Mhz

[HanCinema's Film Review] "0.0MHz"

Sebenarnya mengapa harus 0.0 Mhz ?

0.0 Mhz adalah frekuensi gelombang otak manusia yang diperlukan untuk dapat berkomunikasi dengan makhluk halus. Karena ketika otak berada di gelombang 0.0 Mhz, otak dan tubuh berada ditengah-tengah antara sadar dan tidak. Ketika itu gelombang itu arwah yang sedang mengambil alih tubuh mereka.

Dan mereka berlima berusaha mendatangkan arwah dengan berbagai macam ritual agar gelombang otak mereka berada dititik 0.0 Mhz dengan harapan mereka dapat mengetahui dengan pasti apa yang ingin dikatakan oleh arwah tersebut.

Dengan mendatangi tempat-tempat angker yang terkenal, mereka berharap bahwa mereka mampu membuktikan tentang 0.0 Mhz.

[Baca Juga: SINOPSIS FILM THE AUTOPSY JANE DOE (2016)]

REVIEW

[Photo] New Poster Added for the Upcoming #koreanfilm "0.0MHz"

Sebelumnya film ini diadaptasi dari webtoon terkenal di Korea dengan judul yang sama dan ditulis oleh Jang Jak.

Sebenarnya judul dan premis dari film ini begitu menarik dan menjanjikan. Namun sayang, film ini dieksekusi dengan tanggung. Lebih tepatnya, film ini tidak dieksplore lebih dalam dan hanya setengah-setengah.

Karakter Jung Eun JiSo Hee, begitu menjanjikan pada awalnya. Wanita yang misterius dengan masa lalu yang misterius ditambah latar belakang keluarga yang berhubungan dengan hal-hal gaib. Saya sendiri tidak begitu menyadari bahwa itu adalah Eun Ji A-Pink.

Tapi semua karakter itu hilang ketika ia ke rumah tua itu. Setelah mereka bertemu dengan sang nenek misterius. Dari situ ada berubah karakter Eun Ji kehilangan jati dirinya, seperti karakter yang berbeda.

WATCH THE TRAILER FOR K-HORROR 0.0MHZ - THE HORROR ENTERTAINMENT ...

Sementara karakter Sung YeolInfinite” dari awal tidak terlalu menonjol. Seperti mereka hanya menjual nama mereka sebagai anggota dari grup kpop yang terkenal.

Sebagai gantinya akting dari Choi Yoon Young sebagai Yoon Jung sangat diapresiasi terutama bagian dimana dia kesurupan. Bener-bener dapet banget feel dan ekspresinya. Bahkan ketika dia setannya ada didalam tubuhnya, ia mampu memainkannya dengan baik.

[Baca Juga: SINOPSIS FILM GONJIAM: HAUNTED ASYLUM (2018)]

Bukan hanya itu adegan 17+ yang sebenarnya tidak perlu selama dan sevulgar itu. Malah seperti melenceng dari cerita yang ingin disampaikan.

Bahkan ketika akhir dan masa lalu So Hee diungkapkan sama sekali tidak memiliki efek apapun dan hanya “ohh.. oke”. Tapi sebenarnya masa lalu So Hee sudah dijelaskan adegan-adengan sebelumnya. Jadi sebenarnya hanya diulang-ulang tanpa adanya pendalaman yang menarik.

Review Film: 0.0 Mhz, Horor Supranatural Korea yang Canggung

Ada beberapa Jumpscare. Jadi persiapkan diri kalian untuk kaget. Karena jumpscarenya tidak menyeramkan hanya mengagetkan saja.

Pengambilan gambarnya juga aneh dengan sudut-sudut. Mungkin seperti CCTV tapi anglenya agak awkward jadi tidak tahu apa yang ingin ditunjukan.

Hal yang membuat menjadi begitu tanggung adalah hantu di sini tidak dijelaskan dengan baik seperti mengapa dia ada disana, siapa dia, dan kenapa sang dukun (yang sebelumnya berusaha mengusir hantu) menginggal disana.

[Baca Juga: SINOPSIS FILM CONFESSION OF MURDER /내가 살인범이다/ NAEGA SALINBEOMIDA (2012)]

Dan ledakan terakhir adalah yang paling menganggu menurut saya. Karena ledakan itu tidak mulus sehingga terlihat sebagai tempelan.

Eunji Apink dan Sungyeol Infinite Akan Bermain Film Horor “0.0 Mhz ...

Pada akhirnya film ini yang terlihat begitu menjanjikan tetapi menjadi serba nanggung dan cerita kurang dieksplorasi dengan baik dengan pengambilan gambar yang aneh, ditambah efek yang membuatnya malah semakin buruk. Nama besar Apink dan Infinite seperti hanya sebagai marketing. Karena akting keduanya tidak begitu baik dibandingkan dengan pemeran pembantu mereka. Horor yang lebih membuat kaget dibandigkan menyeramkan.

SKOR MINTZREADER : 2.5/5 STARS

Jika kalian sedang mencari buku, novel atau komik dengan harga murah tetapi original atau sedang mencari stiker dan memopad yang lucu.Kalian bisa cek toko buku saya dibawah ini

https://shopee.co.id/bbook419

XOXO, 

MINTZREADER

Published by

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.